Pencarian

Shopping cart

Saved articles

You have not yet added any article to your bookmarks!

Browse articles

Sudah Sembuh, Marc Klok Tatap Laga Persita Sebut Jadi Keuntungan Besar bagi Persib

✅ Link berhasil disalin!

Kapten tim Maung Bandung, Marc Klok, dipastikan siap kembali merumput setelah pulih dari cedera akibat laga sebelumnya melawan Lion City Sailors. Klok menyatakan kondisinya sudah baik dan siap bergabung dengan tim dalam lawatan tandang melawan Persita Tangerang di Bali, meski kemungkinan tidak akan tampil sebagai starter.

 

"Kondisi saya baik, hari ini sudah latihan full sama tim. Saya gabung, tapi mungkin tidak main dari awal karena baru kembali,” ungkap Klok, mengonfirmasi kesiapannya setelah sempat absen di laga melawan Arema FC.

 

Menjelang pertandingan kontra Persita yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 27 September 2025, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Klok menyoroti keputusan mendadak pemindahan venue pertandingan tersebut. 

 

"Mungkin tim seperti Persita selalu bahaya, kita tidak bisa meremehkan juga karena mereka punya kualitas. Tapi main di Bali itu hal yang lucu buat saya karena  beberapa hari sebelum match kita baru dikasih tahu tempatnya. Ini memberi pengaruh untuk persiapan, untuk penerbangan, memesan hotel, tidak profesional," ujar Klok usai menjalani latihan penuh bersama tim di kompleks Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Kamis (25/09/2025).

 

Pemindahan lokasi ini jelas menambah kepadatan jadwal Persib, mengingat usai laga di Bali, skuad harus segera terbang ke Thailand untuk menghadapi Bangkok United di ajang AFC Champions League Two (ACL 2).

 

“Tapi oke, ini hasilnya dan kita terima. Kita datang hari ini, jadwal kita padat sekali karena harus pergi ke Bali dan Bangkok. Tapi kita pasti berusaha sebaik mungkin dan semoga hasil baik bisa didapat," tambah Klok.

 

Namun, gelandang berusia 32 tahun tersebut mengakui bahwa bermain di Bali menjadi keuntungan bagi Persib karena bermain di tempat netral. "Pasti ya karena tidak ada suporter Tangerang dan mereka juga sangat fanatik dan sangat baik. Jadi mungkin itu kerugian untuk tim kandang," tutup Klok.

Artikel Sebelumnya
Didera Masalah Absennya Pemain Kunci Jelang Laga Kontra Borneo, Coach Bojan Tak Mau Ambil Pusing
Artikel Selanjutnya
Kisah Pahit Dewangga di Final AFF 2023 Jadi Peringatan untuk Kakang dan Robi

Artikel Terkait: