Pencarian

Shopping cart

Saved articles

You have not yet added any article to your bookmarks!

Browse articles

Debut Manis Eliano Reijnders, Tak Sabar Nantikan Pertandingan Berikutnya Bersama Persib

✅ Link berhasil disalin!

Pemain Timnas sekaligus pemain rekrutan teranyar Persib Bandung, Eliano Reijnders, memberikan pandangannya tentang perbedaan sepak bola di Indonesia dengan Eropa setelah membawa tim barunya berhasil taklukan Persebaya Surabaya 1-0 pada Jumat, (12/09) sore tadi.

 

Dalam konferensi pers pasca-pertandingan, Eliano menyoroti soal cuaca dan perbedaan gaya bermain yang dirinya rasakan. "Saya rasa karena cuaca, sulit untuk tinggal di sini karena panas. Sekarang juga sering hujan. Tapi ada banyak hal baik di sini,” ujarnya.

 

Eliano memuji kualitas pertandingan yang dirinya rasakan di Liga Indonesia. Ia menyebut bahwa di Indonesia pemain harus memiliki kemampuan menyerang dan bertahan yang seimbang. Hal tersebut berbeda dari pengalamannya di Eropa, yang terkadang pemain hanya perlu fokus pada satu aspek permainan.

 

"Saya pikir saat menyerang lawan, terutama di Eropa, terkadang Anda hanya fokus menyerang. Tapi saya rasa di Indonesia, Anda harus menyerang dan bertahan," jelasnya.

 

Meski timnya hanya berhasil mencetak satu gol, pemain berusia 24 tahun itu merasa pertandingan yang dirinya lalui berjalan dengan baik dan menyenangkan. "Saya pikir ini pertandingan yang bagus. Kami bermain melawan tim yang bagus. Tapi saya rasa di babak kedua kami menghadapi serangan balik yang bagus. Kami mencetak satu kali. Saya rasa ini adalah hari yang baik."

 

Secara keseluruhan, Eliano mengaku pengalaman bermain di Indonesia cukup baik dan optimis menantikan pertandingan berikutnya, terlebih Persib sendiri akan bertanding di Liga Champions Asia (ACL 2). "Sungguh bagus. Saya pikir secara keseluruhan permainan di sini berbeda dengan di Eropa, tapi saya menyukainya," tutupnya.

 

 

Artikel Sebelumnya
Waktunya Menguji Kedalaman Skuat Persib Bandung?
Artikel Selanjutnya
Usai TC di Thailand, Persib Kembali Berlatih di GBLA: Frans Putros Mulai Bergabung, Zulkifli Absen

Artikel Terkait: